Edukasi Kelestarian Lingkungan untuk Anak-anak | Mengapa Kita Harus Menjaga Lingkungan?

Edukasi Kelestarian Lingkungan untuk Anak-anak | Mengapa Kita Harus Menjaga Lingkungan?



Halo adik-adik, apa kabar..

Kali ini kita akan belajar “bagaimana cara menjaga kelestarian lingkungan”

Yuk kita belajar sama-sama

Apa itu lingkungan?

Lingkungan adalah segala sesuatu yang ada di sekitar kita.

Lingkungan bisa dibedakan menjadi dua komponen penyusun yaitu lingkungan abiotik dan lingkungan biotik.

a. Lingkungan Abiotik

Lingkungan abiotik adalah komponen penyusun lingkungan yang terdiri dari benda mati contohnya adalah tanah udara matahari bangunan dan lain-lain.

b. Lingkungan Biotik

Lingkungan biotik adalah komponen penyusun lingkungan yang terdiri dari makhluk hidup contohnya adalah manusia hewan dan tumbuhan.

Komponen biotik dan abiotik memiliki keterkaitan satu sama lain, semua makhluk hidup pasti membutuhkan makhluk hidup lain. Makhluk hidup juga membutuhkan lingkungan sebagai tempat tinggal manusia membutuhkan tempat tinggal yang bahan bakunya bisa didapatkan dari tumbuhan dan benda-benda dari lingkungan, seperti batu, pasir, dan lain-lain.

Manusia juga membutuhkan hewan dan tumbuhan sebagai sumber
makanan, tumbuhan juga membutuhkan sinar matahari untuk berfotosintesis.

Karena Saling membutuhkan kita harus mengelola lingkungan
dengan baik, jika tidak
dikelola dengan baik maka bisa menimbulkan kerusakan lingkungan. Kerusakan
lingkungan bisa disebabkan oleh aktivitas manusia yang kurang baik.

Beberapa aktivitas manusia yang bisa menyebabkan kerusakan lingkungan diantaranya adalah :

-   Penebangan liar

Penebangan hutan secara liar dapat mengakibatkan hutan
menjadi rusak sehingga hewan-hewan yang tinggal di hutan pun akan kehilangan
rumahnya, selain itu jika hutan rusak akan rawan terjadi tanah longsor.

-   Meningkatnya kawasan industri dan penggunaan kendaraan bermotor

Meningkatnya kawasan industri dan penggunaan kendaraan bermotor yang tidak dibatasi dapat menimbulkan polusi udara polusi air polusi tanah bahkan polusi suara.

-   Membuang sampah sembarangan membuang sampah sembarangan di sungai

Membuang sampah sembarangan membuang sampah sembarangan di sungai dapat menyebabkan saluran air sungai menjadi tersumbat sehingga akan mengakibatkan banjir, selain itu sampah yang dibuang di sungai akan terbawa sampai ke laut sehingga akan berdampak buruk bagi kehidupan laut lalu sampah yang dibuang sembarangan di jalan dan berserakan akan menyebabkan lingkungan menjadi tidak enak dipandang dan juga dapat menjadi sarang penyakit.

Nah adik-adik sekarang sudah tahu kan jika kerusakan lingkungan bisa mengakibatkan keadaan lingkungan menjadi tidak seimbang. Oleh karena itu kita harus berupaya untuk menjaga kelestarian lingkungan.

Lalu bagaimana sih cara menjaga kelestarian lingkungan.

Cara menjaga kelestarian lingkungan :

1. Menanam pohon langsung di tanah

Pohon adalah alat alami yang bisa menyaring udara dan menahan air di dalam tanah, saat kita menanam pohon di tanah kita akan mendapatkan udara dan air yang bersih untuk kehidupan sehari-hari kita, tak hanya itu menanam pohon di tanah juga membuat keadaan bumi menjadi lebih baik karena pohon bisa menjaga tanah dari longsor dan menjaga udara tetap sejuk cara.

2. Mengurangi penggunaan pestisida

Jika adik-adik punya kebun jangan dipupuk dengan pestisida ya, Kenapa karena pestisida telah membuat ekosistem di sekitar kebun menjadi kacau, misalnya burung yang tadinya memakan belalang sekarang jadi memakan tanaman di kebun kita karena belalangnya sudah mati oleh pestisida. Selain itu tanaman yang dipupuk dengan pestisida juga kurang baik loh, karena bisa mengganggu kesehatan tubuh kita.

3. Tidak boleh membuang sampah sembarangan

Karena sampah kita adalah tanggung jawab kita, jadi kalau membuang sampah harus di tempat sampah ya. Kita juga bisa menerapkan 3R yang merupakan singkatan dari Reduce yang artinya mengurangi, Reuse yang artinya menggunakan kembali, dan Recycle yang artinya mendaur ulang.

Reduce yaitu usaha untuk mengurangi sampah di kehidupan sehari-hari misalnya membawa tas belanja agar tidak perlu menggunakan kantong plastik lalu membawa botol minum sendiri agar kita tidak perlu membeli air kemasan dalam botol plastik.

Reuse adalah menggunakan kembali sampah atau barang untuk fungsi yang sama atau fungsi lainnya,  misalnya gelas plastik bekas dapat digunakan sebagai tempat pensil lalu botol bekas dapat dijadikan pot bunga.

Recycle adalah kegiatan mendaur ulang sampah agar menjadi bermanfaat kembali misalnya membuat pupuk kompos dari sampah organik atau mengubah kaleng bekas menjadi suatu kerajinan yang bernilai jual.

Nah sekarang adik-adik sudah tahu kan Mengapa kita perlu menjaga kelestarian lingkungan, coba setelah ini adik-adik menuliskan Apa saja hal yang sudah adik-adik lakukan untuk menjaga kelestarian lingkungan.

Oke sampai sini dulu ya materi kali ini Terima kasih sudah menyimak sampai akhir sampai jumpa..

Edukasi Kelestarian Lingkungan untuk Anak-anak | Mengapa Kita Harus Menjaga Lingkungan? Edukasi Kelestarian Lingkungan untuk Anak-anak | Mengapa Kita Harus Menjaga Lingkungan? Reviewed by bisnisrumahq.blogspot.com on Saturday, May 25, 2024 Rating: 5

No comments:

Powered by Blogger.